Universitas Bung Hatta (UBH) Wisuda 1.031 Lulusan Secara Virtual

    Universitas Bung Hatta (UBH) Wisuda 1.031 Lulusan Secara Virtual
    Universitas Bung Hatta (UBH) kembali mewisuda sebanyak 1.031 orang lulusan di Kampus I Gedung B Balairung Caraka

    PADANG - Universitas Bung Hatta (UBH) kembali mewisuda sebanyak 1.031 orang lulusan di Kampus I Gedung B Balairung Caraka, Sabtu (19/12/2020). Wisuda tersebut terdiri dari 67 orang magister, 883 orang sarjana dan 81 orang ahli madya.

    Wisuda ke-74 ini masih dilaksanakan secara virtual karena dalam suasana pandemi Covid-19.Proses pemindahan tali toga para wisudawan/ti pun dilakukan oleh orangtua/suami/istri/keluarga dari rumah masing-masing.

    Rektor Universitas Bung Hatta Prof. Dr. Tafdil Husni mengatakan wisuda yang dilaksanakan secara virtual ini untuk mencegah penularan Covid-19.

    Pada kesempatan itu, Tafdil mengingatkan wisudawan dan wisudawati, agar terus meningkatkan hard skill dan soft skill sebagai bekal dalam menghadapi tantangan dan kemajuan zaman yang semakin tajam.

    "Selamat kepada wisudawan/ti yang telah menuntaskan pendidikan di Universitas Bung Hatta. Jadilah alumni yang peduli terhadap Universitas Bung Hatta, ” tuturnya. (***)

    UBH PADANG SUMBAR
    WartaKampus.com

    WartaKampus.com

    Artikel Sebelumnya

    Bakti Inovasi Universitas Udayana 2020,...

    Artikel Berikutnya

    Ajak Kaum Milineal Berwirausaha, HIPMI Merauke...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Buat Mobil Listrik Itu Jauh Lebih Mudah, Indonesia Pasti Bisa!
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Janji Manis di Bibir, Duri di Jalan Pendidikan
    Hendri Kampai: Koloni Ekonomi di Tanah Merdeka, Penjajahan Gaya Baru yang Menghisap Bangsa

    Ikuti Kami